Rabu, 27 Maret 2013

Mari Jelajah Tujuh Surga Jakarta

Eksotisme kepulauan Indonesia memang tak pernah habis diulas. Tak terkecuali Jakarta, yang lebih dikenal dengan kemacetan dan polusinya. Tapi Jakarta mempunyai satu kotamadya administratif yang sering dilupakan. Letaknya terasing di lepas pantai utara Jakarta. Kepulauan Seribu.

Sejak tahun 2005, kepulauan ini naik daun menjadi salah satu tujuan wisata yang menarik untuk dikunjungi. Cukup tiga jam berlayar melintasi teluk Jakarta, Anda akan disuguhi surga mungil milik Jakarta.

Pulau Pramuka
Pulau Pramuka menjadi pintu gerbang Kepulauan Seribu. Biasanya para pelancong yang akan singgah dahulu ke pulau ini sebelum melanjutkan perjalanannya menuju pulau tujuan. Sebenarnya di pulau ini saja Anda sudah mendapatkan atmosfer surga.

Begitu kapal bersandar ke dermaga, tengoklah ke bawah. Beragam biota laut siap memberi sambutan. Sementara, pantai di sebelah kiri dermaga sengaja digunakan untuk penangkaran hewan laut. Atau mengunjungi tempat penangkaran penyu hijau di sisi pulau bagian belakang.

Bila sehari tak cukup untuk menikmati kecantikannya, Anda bisa bermalam di penginapanyang tersedia. Soal biaya? Kocek Anda masih bisa bernapas. Paket wisata disini berkisar Rp150.000 hingga Rp400.000 per orang, termasuk menyelam.

Pulau Tidung
Jembatan Cinta. Terdengar melankolis memang, tapi inilah salah satu spot yang membuat Pulau Tidung dikenal. Jembatan sepanjang 100 meter ini membelah Pulau Tidung Besar dan Tidung Kecil. Keduanya menjadi favorit para wisatawan karena keindahan pantainya.
 
Sama seperti Pulau Pramuka, Tidung juga menyediakan fasilitas penginapan dan restoran kecil. Aktivitas paling seru selain menyelam adalah bersepeda sembari menikmati sunset di Jembatan Cinta.

Pulau Macan
Banyak yang menyebut pulau ini sebagai pulau bulan madu. Ada benarnya. Pulau Macan memang sudah dikelola profesional dengan fasilitas romantis dan mewah. Datang ke sini pun Anda seperti berada di pulau pribadi karena pengelola sangat menjaga privasi pengunjungnya. Ada beberapa resor yang menyediakan paket wisata. Rata-rata mematok harga di atas satu juta per orang.

Bagi penyuka olah raga air, terdapat fasilitas diving, snorkeling, kayaking, sampai banana boat yang siap menguji adrenalin Anda.

Pulau Karya
Dilansir talkmen.com akar budaya suku Betawi yang kental dengan sentuhan etnis Tionghoa tampaknya berkaitan dengan Pulau Karya. Pada ekspedisi penelitian sejarah tahun 1973, ditemukan artefak-artefak keramik dan gerabah bertuliskan huruf Cina. Tak hanya itu, bekas pemakaman orang-orang juga ada di pula ini.

Secara administratif Pulau Karya merupakan bagian dari kelurahan Pulau Panggang yang memiliki hamparan pantai dan pasir putih memanjang di sepanjang pulau. 

Merapat ke Pulau Karya, artinya Anda siap dimanjakan dengan perairan biru muda berlatar belakang rerimbunan flora pantai yang menyejukkan. Pulau ini terkenal sebagai titik terbaik untuk snorkeling, diving, atau sekadar berjemur menyapa hangatnya sinar matahari.

Pulau Perak
Ingin berpetualang layaknya film Castaway? Pulau Perak akan menjawab imajinasi Anda. Pulau ini juga termasuk salah satu pulau tak berpenghuni. Dijamin Anda akan terkagum dengan keaslian pantai cantiknya. Pulau ini juga terbilang mini. Hanya tiga hektar. Membuat pulau ini serasa milik pribadi. Serunya, Anda bisa mendirikan tenda untuk bermalam sambil menyalakan api unggun. 

Pulau Semak Daun
Pulau Semak Daun juga pulau tak berpenghuni yang layak dikunjungi. Dinamakan Semak Daun karena memang pulau ini dipagari oleh tumbuhan, semak, dan bakau untuk menahan abrasi air laut.

Umumnya, para wisatawan yang datang lebih memilih mendirikan tenda, lengkap dengan membawa peralatan memasak dan perabot penunjang kehidupan di sana. Hanya dengan membayar Rp100.000 per malam sebagai biaya kebersihan, Anda dapat melepaskan kepenatan dan bercengkerama dengan alam. Sepuasnya! 

Pulau Sepa
Pulau Sepa merupakan pulau wisata yang menyediakan fasilitas sekelas hotel berbintang. Umumnya pulau ini dikunjungi untuk karya wisata karena kelengkapan sarana dan kemudahan akses. Sebagian wisatawan yang pernah berkunjung ke sana mengatakan keindahan Pulau Sepa cukup menandingi sensualitas Gili Trawangan.

Begitu banyak titik selam yang ditawarkan. Baik di perairan dangkal atau dalam. Soal pantai, pasir putih dan tenda berjemur masih menjadi primadona bagi pelancong yang ingin menikmati kesegaran.

Cara mudah mencapai Kepulauan Seribu
Mendatangi pulau-pulau cantik di atas bisa dilakukan dengan berbagai cara, semuanya tergantung kocek dan konsep liburan Anda. Jika Anda ingin menikmati perjalanan dengan kenyamanan maksimal, Anda dapat menyewa yacht, speed boat, atau kapal motor.

Lokasi keberangkatan pun biasanya melalui dermaga Marina di kawasan Ancol atau dermaga Pantai Mutiara. Biayanya lumayan mahal. Berkisar Rp4,5 juta sampai Rp10 juta per hari.

Tapi jika Anda memilih ala backpackers, Anda dapat menumpang feri dari dermaga Muara Angke dengan biaya Rp35.000 saja per sekali jalan. Jangan sampai terlambat, karena kapal ini akan berangkat tiap pukul enam pagi dan kembali ke Jakarta esok pada siang hari. Let’s enjoy Jakarta!

Lorem ipsum dolor sit amet, consectetuer adipiscing elit, sed diam nonummy nibh euismod tincidunt ut laoreet dolore magna Veniam, quis nostrud exerci tation ullamcorper suscipit lobortis nisl ut aliquip ex ea commodo consequat.

0 Comments:

Posting Komentar

Contact Us

Phone :

+20 010 2517 8918

Address :

3rd Avenue, Upper East Side,
San Francisco

Email :

email_support@youradress.com

Blog Archive

Ad Home

Follow Us

Random Posts

Sponsor

Recent Posts

Header Ads

Wisata

Popular Posts